Bapeda Suport Para Kafilah Muarojambi Pada MTQ Tingkat Provinsi ke-52 di Sarolangun

Muarojambi – Guna memberikan motivasi dan support kepada Kafilah Muaro Jambi yang Berlaga pada ajang Musabaqah Tilawah Qur’an (MTQ) ke 52 tingkat Provinsi Jambi berlangsung di Sarolangun, Kepala Bappeda Muaro Jambi turut memberikan bantuan.

Bantuan berupa sembako dan buah buahan tersebut diberikan oleh Kepala Bappeda Muaro Jambi M Taufiq Hidayat melalui Kasubag Umum Ade Rahayu yang diterima langsung oleh Kepala Bagian Kesra Sekretariat Daerah Buya Nahri.

Baca Juga :  Buka Lomba PKK di Jaluko, Faradilla Zahara Harap Meraih Prestasi yang Baik .

Kepala Bappeda Muaro Jambi, Taufiq Hidayat mengucapkan selamat dan semangat kepada kafilah Kabupaten Muaro Jambi semoga dapat mengharumkan nama Negeri Sailun Salimbai.

Baca Juga :  PJ Bupati Muaro Jambi Perpanjangan SK dan di lantik kembali. GEMAMUJA Ucapkan selamat dan sukses.

“Kami tentu juga mengingatkan kepada peserta dari Kabupaten Muaro Jambi untuk selalu memberikan penampilan yang terbaik pada MTQ kali ini dan ketika memulai pertandingan jangan lupa ucapkan basmallah,” katanya.

Kepala Bappeda juga meminta dukungan dan doa dari masyarakat di Kabupaten Muaro Jambi untuk memberikan doa bagi seluruh peserta MTQ utusan Kabupaten Muaro Jambi untuk menampilkan yang terbaik.

Baca Juga :  Sekda Budhi Hartono Hadiri Rapat Persiapan Serah Terima Jabatan Bupati Kabupaten Muaro Jambi

“Mudah mudahan utusan kita yang Berlaga di ajang MTQ di Sarolangun ini bisa membawa nama baik Kabupaten Muaro Jambi,” .tutupnya. (Haykal Sya’bana)

Komentar